Feb 4, 2010

Intel Siapkan Prosesor 6 Core di 2010

Intel berencana untuk menghadirkan sejumlah prosesor baru untuk diluncurkan pada kuartal-kuartal mendatang. Salah satunya adalah Core i7 980X Extreme Edition.

Seperti diketahui, Core i7 980X Extreme Edition merupakan prosesor enam core, 32 nanometer high end Intel yang menggunakan arsitektur Westmare. Prosesor tersebut akan menjadi prosesor flagship Intel yang dijanjikan hadir di awal 2010 ini.

Ternyata, prosesor itu bukanlah satu-satunya prosesor kelas atas terbaru yang akan muncul. Seperti VIVAnews kutip dari Techspot, 3 Februari 2010, Intel punya prosesor high end lain yang sedang disiapkan, yakni Core i7 970.

Prosesor ini kemungkinan merupakan Core i7 980X Extreme Edition yang dipangkas.

Kalau i7-980X berkecepatan 3,33GHz, menggunakan teknologi 32 nanometer, berfitur Hyper Threading dan Turbo Boost dan ditujukan untuk platform chipset X58, 970 tampil lebih sederhana.

Kabarnya, Core i7-970 hanya memiliki kecepatan 3,2GHz. Namun fitur seperti Hyper Threading, Turbo Boost, QPI 6,4GB/s, memori DDR3 1066MHz juga disediakan. Adapun daya rata-rata yang dikonsumsi prosesor mencapai 130 watt.

Jika i7-980X akan dihadirkan sekitar bulan Maret mendatang, Intel kabarnya akan menunggu peluncuran i7-970 sampai di kuartal ketiga. Sebelum itu, sejumlah analis mengindikasikan bahwa Intel akan menghadirkan prosesor Lynnfield dan Clarkdale yang lebih cepat di kuartal kedua. Misalnya adalah i7-880 berkecepatan 3,06GHz, i5-680 3,6GHz, dan i3-550 3,2GHz.(vivanews.com)


0 tanggapan:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar anda disini