Tidur siang merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh bayi atau anak-anak selama masa pertumbuhan. Sebenarnya apa manfaat yang didapatkan si kecil jika ia tidur siang?
Tidur merupakan kebutuhan utama yang baik bagi kesehatan, dan untuk anak-anak penting mendapatkan waktu tidur yang cukup termasuk tidur di siang hari. Hal ini karena tidur membantu pertumbuhan dan proses peremajaan yang terjadi pada anak.
Anak-anak yang rutin melakukan tidur siang bisa mendapatkan beberapa manfaat.
Kebutuhan tidur anak-anak sangat individual, biasanya dipengaruhi oleh faktor usia. Namun tidur siang yang dilakukan sebaiknya tidak terlalu lama, karena nantinya juga bisa memberikan efek yang buruk.
Biasanya bayi yang berusia di bawah 1 tahun memiliki waktu tidur siang 2-3 kali dengan total waktu tidur sekitar 3-4 jam. Untuk batita membutuhkan waktu tidur 1-3 jam yang terbagi dalam 2 kali tidur siang, sedangkan untuk balita umumnya hanya 1 kali tidur siang. Sebagian besar anak akan berhenti tidur siang setelah berusia di atas 5 tahun.
Salah satu kunci agar anak bisa mendapatkan tidur siang yang baik adalah memiliki rutinitas yang sama sejak awal dan berpegang teguh pada hal tersebut. Pada bayi perhatikan isyarat yang muncul seperti mulai rewel dan menggosok-gosokkan mata.
Jika si kecil sulit tidur, cobalah membantunya dengan memberikan musik yang lembut, meredupkan lampu sehingga bisa merangsang keluarnya hormon melatonin atau membacakan cerita yang bisa memberinya kenyamanan.
Beberapa orangtua khawatir tidur siang yang dilakukan si kecil bisa mengganggu tidur malamnya. Untuk mencegah hal tersebut usahakan tidak membiarkan anak tidur siang mendekati waktu tidur malamnya, atau bisa juga dengan membangunkannya lebih awal sehingga membuat anak memiliki aktivitas lagi sebelum tidur malam. Dengan kata lain cobalah membuat beberapa penyesuaian dengan kondisi anak.
(ver/ir)
Tidur merupakan kebutuhan utama yang baik bagi kesehatan, dan untuk anak-anak penting mendapatkan waktu tidur yang cukup termasuk tidur di siang hari. Hal ini karena tidur membantu pertumbuhan dan proses peremajaan yang terjadi pada anak.
Anak-anak yang rutin melakukan tidur siang bisa mendapatkan beberapa manfaat.
- Membantu menjaga anak agar tidak terlalu lelah yang bisa mempengaruhi suasana hatinya seperti rewel dan mudah marah
- Membantu meningkatkan memori anak yang membuat otak kembali fresh sehingga ia akan lebih mudah menerima rangsangan yang diberikan
- Memberikan tubuh si kecil kesempatan untuk beristirahat
Kebutuhan tidur anak-anak sangat individual, biasanya dipengaruhi oleh faktor usia. Namun tidur siang yang dilakukan sebaiknya tidak terlalu lama, karena nantinya juga bisa memberikan efek yang buruk.
Biasanya bayi yang berusia di bawah 1 tahun memiliki waktu tidur siang 2-3 kali dengan total waktu tidur sekitar 3-4 jam. Untuk batita membutuhkan waktu tidur 1-3 jam yang terbagi dalam 2 kali tidur siang, sedangkan untuk balita umumnya hanya 1 kali tidur siang. Sebagian besar anak akan berhenti tidur siang setelah berusia di atas 5 tahun.
Salah satu kunci agar anak bisa mendapatkan tidur siang yang baik adalah memiliki rutinitas yang sama sejak awal dan berpegang teguh pada hal tersebut. Pada bayi perhatikan isyarat yang muncul seperti mulai rewel dan menggosok-gosokkan mata.
Jika si kecil sulit tidur, cobalah membantunya dengan memberikan musik yang lembut, meredupkan lampu sehingga bisa merangsang keluarnya hormon melatonin atau membacakan cerita yang bisa memberinya kenyamanan.
Beberapa orangtua khawatir tidur siang yang dilakukan si kecil bisa mengganggu tidur malamnya. Untuk mencegah hal tersebut usahakan tidak membiarkan anak tidur siang mendekati waktu tidur malamnya, atau bisa juga dengan membangunkannya lebih awal sehingga membuat anak memiliki aktivitas lagi sebelum tidur malam. Dengan kata lain cobalah membuat beberapa penyesuaian dengan kondisi anak.
(ver/ir)
setuju banget dahh,.
ReplyDeletecz itu juga kata ortu saya
he2